Ketua MAC Penjaringan David Candra Menghadiri Rapat Konsulidasi LMP di Hotel BI Executive Ancol Jakarta Utara

Jakarta Utara, bidikfakta.com -- Ketua MAC Penjaringan David Candra menghadiri Rapat konsulidasi di Hotel BI Executive Ancol Jakarta Utara pada Sabtu (3/4/2021) di mulai pukul 15:00. WIB.

Acara tersebut di hadiri oleh Ketua Mada DKI, H. Agus Salim SE. Juga di hadiri oleh Ketua MARCAB Jakarta Utara Leo Situmorang SH, MH. sebagai Tuan Rumah, dan di hadiri MAC Priuk Arif Rohman SE. dihadiri Ketua MARAN Pejagalan Abdul Kadir, di hadiri juga Komandan Densus DKI Masnan, dan di hadiri oleh Ketua Srikandi Tuti, dihadiri Wakseda Jepri, dan Wakil Harian Jack Newa, juga di hadiri oleh Sekjen MARCAB Jakarta Utara, Andro Manurung, SH. dan di hadiri oleh para anggotanya dan para Srikandi LMP. 

Diawali dengan pembukaan oleh Ketua MARCAB Leo Situmorang, SH, MH. Dilanjut Menyanyikan lagu Indonesia raya dan, mengheningkan cipta, lanjut menyanyikan lagu Mars LMP. Rapat Konsulidasi membahas tentang kinerja LMP Jakarta Utara dan membahas Program kerja kedepan agar lebih baik di kemudian hari.

WASEKDA Jepri memaparkan terkait BPJS Tenaga kerja kepada para anggotanya Untuk Hari Tua, dan jaminan kesehatan untuk Para anggotanya. Jepri mengatakan," yang dapat jaminan kecelakaan kerja pada saat anggotanya mendapat perintah atau tugas dari Pimpinanya. Jika kecelakaan bukan dalam menjalankan tugas maka, tidak di jamin oleh BPJS tenaga kerja," Tuturnya.

Sekjen Andro Manurung, SH.membahas terkait kinerja LMP Jakarta Utara, yang sudah pernah di lakukan adalah tentang kegiatan sosial, seperti Senam Masal yang di lakukan oleh Ketua MAC Tanjung Priuk, Arif Rohman, dan Ketua MAC Penjaringan David Candra menjalankan kegiatan - kegiatan sosial di wilayah Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara di wilayah yang di pimpinya. Selanjutnya akan di Adakan UMKM untuk dapat membantu dan mensejahterakan para anggotanya.

Dari Ancol Jakarta Utara, bidikfakta melaporkan.

Posting Komentar

0 Komentar