SWADAYA MASYARAKAT BANGUN JALAN SUMUR TUA TANJAKAN RANCA LAME

Serang, bidikfakta.com, berkat kekompakan warga Kampunh Ranca Lame, Desa Wirana, Kecamatan Pamarayan Serang Banten, jalan yang tadinya rusak kini tertata rapih dan di cor. 24/05/2021

Menurut keterangan Jamin sebagai penggerak kegiatan gotong royong mengatakan, awal nya saya sering melihat pengendara motor sering jatuh ketika melintasi jalan tanjakan ini,mungkin selain nanjak jalan ini rusak dan licin setelah ada hujan,ketika itu saya punya inisitif musyawarah dengan warga yang lainya untuk merenovasi jalan ini dan kami sepakat untuk mengadakan iuran,yang alhamdulilah dengan kokompakan kami warga Kampung Ranca Lame dan Kampung Nagrak alhasil kami bisa membuat jalan lebih baik yang mana kami hanya mengandalkan swadaya warga setempat dan alat seadanya. Alhamdulilah kami mendapat dukungan juga dari Kepala Desa (OMAN) beliau juga ikut menyumbang berupa alat matrial dan ikut bareng bersama kami melakukan gotong royong, tutur Jamin.

Lanjut Jamin mengatakan," jalan yg kami cor lebar 2,5mtr tebal 10cm panjang hampir 60mtr.
selain bangun jalan jamin berikut yang lainya merencanakan akan membuat tempat itu seperti taman yg kebetulan ada sumur tua yang akan di rawat agar yang melintasi jalan ini bisa beristirahat dengan nyaman," pungkasnya. Bidikfakta (SAMU).

Posting Komentar

0 Komentar