HKGB ke-69, Rating Bhayangkari Kragilan Salurkan Bansos, Kapolsek Kragilan Ajak Warga Cegah Covid-19



SERANG ,www.bidikfakta.com- Dalam rangka HKGB Kemala Bhayangkari ke-69, Ketua ranting Bhayangkari Kragilan beserta Kapolsek Kragilan dan pengurus ranting Bhayangkari menyalurkan Banso kepada warga terdampak Covid-19 di Desa Tegalmaja, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Jum'at (3/9/2021).

Baksos tersebut, Ketua Bhayangkari Ranting Kragilan Ny. Dhania Andhi langsung di dampingi Kapolsek Kragilan Kompol Andhi Kurniawan S.Pd S.I.K, 3 Pengurus Bhayangkari Ranting Kragilan, dan 2 orang personel Polsek Kragilan.

Kepala Desa Tegalmaja  H. Iksan, mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dari ibu Bhayangakari Polsek Kragilan kepada warganya yang terdampak covid-19, yang mana mereka (warga ini-red) belum sama sekali menerima bantuan dari pemerintah.

"Alhamdulialh, saya atas nama warga masyarakat Desa Tegalmaja mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian Kapolsek Kragilan beserta ibu Bhayangkari. Tentunya bantuan ini sangat bermanfaat," ucap H. Iksan.

Sementara itu, Kapolsek Kragilan Polres Serang Kompol Andhi Kurniawan, mengungkapkan, kesempatan kali ini pihaknya beserta ibu ketua Bhayangkari ranting Kragilan melaksanakan baksos dalam rangka HKGB yang ke-69, khsusnya untuk meringankan warga tedampak covid-19.

"Semoga paket sembako ini bisa bermafaat bagi warga. Ini juga sebagian bentuk kehadiran kami untuk masyarakat," ungkapnya, seraya meninjau kerajinan tangan warga setempat. 

Andhi juga berpesan kepada masyarakat Desa Tegalmaja, khsusnya warga Kecamatan Kragilan, agar sama-sama medukung pemerintah dalam mencegah penyebaran mata rantai covid-19, dengan cara menerapkan protokol kesehatan dengan 5 M.

(*humas)

Posting Komentar

0 Komentar