Pencarian Hari Kedua, Tim SAR Gabungan berhasil temukan Jasad Pria yang Lompat Kesungai

Bidikfakta.com -- Serdang Bedagai, 03 April 2022

Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Rescuer Kantor Pencarian dan Pertolongan Medan, Polairud Sergei, Posmat AL Sergei, KPLP Sergei, KNTI Sergei,PMI Sergei dan Nelayan kembali melanjutkan pencarian terhadap Indra setelah dinyatakan hilang pada (Sabtu, 02 April 2022).

Pencarian hari kedua pagi tadi dimulai dari lokasi awal korban dinyatakan hilang setelah lompat ke Sungai tepatnya di Sungai Tanjung Beringin yang berada di Dusun 1 Kampung Baru Kec. Tanjung Beringin Kab. Serdang Bedagai.

Menggunakan Alut Perahu LCR milik Basarnas Medan, RIB Polairud, Kapal KPLP dan Kapal Nelayan, tim bersama2 menyisir sepanjang alur sungai Tanjung Beringin, Hingga akhirnya sekitar pukul 11.50 Wib, korban akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia yang berjarak sekitar 50 meter dari lokasi awal korban dinyatakan hilang. Selanjutnya Tim langsung mengevakuasi korban menuju rumah duka dan diserahkan kepada pihak keluarga.

Seperti diketahui sebelumnya (Sabtu, 02 April 2022) sekitar pukul 11.00 wib, Seorang pria dinyatakan hilang setelah melompat kesungai dari perahu saat korban dan rekan nya mencuci jaring diatas perahu. 
Menurut informasi yang diterima petugas siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Medan, kronologis kejadian bermula saat korban an. Indra (lk) berusia 29 tahun yang merupakan warga Dusun 1 Kampung Baru Desa Nagur Kec. Tanjung Beringin Kab. Serdang Bedagai bersama rekannya sedang mencuci jaring diatas perahu dengan kondisi mesin hidup dan berjalan, tanpa diketahui secara pasti tiba2 korban melompat kesungai namun tak kunjung timbul, mengetahui kejadian tersebut rekan2 korban langsunh berusaha mencari korban, namun korban tak kunjung ditemukan hingga akhirnya kejadian tersebut dilaporkan ke perangkat Desa dan diteruskan ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Medan.

Setelah korban ditemukan dan diserahkan kepada pihak keluarga, maka operasi SAR dinyatakan Selesai dan ditutup dengan ucapan terimakasih kepada semua unsur yang terlibat. Ss/hms

(Eka Wardani)

Posting Komentar

0 Komentar