POLRES SERANG Apel Siaga Kegiatan Peringatan Hari Buruh Internasional (MAY DAY)

Serang - bidikfakta.com, Polres Serang lakukan Apel siaga  pada hari Sabtu tanggal 01 Mei 2021 pukul 09.00 Wib bertempat di depan kawasan industri Modern Cikande telah dilaksanakan kegiatan apel siaga kegiatan Peringatan Hari Buruh Internasional (MAY DAY), jumlah personil hingga kurang lebih100 orang, penanggung jawab AKBP Mariyono, S.I.K., M.Si (Kapolres Serang).


Dalam kegiatanbtersebut di Hadiri  Kapolres Serang - Wakapolres Serang - PJU Polres Serang - Danramil Cikande - Kapolsek Cikande Polres Serang - Kapolsek Cikeusal Polres Serang - 1 Pleton personil Koramil Cikande - 1 Pleton Satsabhara Polres Serang - 1 Pleton Gabungan personil Polsek jajaran Polres Serang - 1 Pleton Gabungan Satintelkam dan Satreskrim Polres Serang.


Dalam apel tersebut Kapolres Serang menyampaikan arahan dan penekanan yang inti yaitu,  Hari ini kita akan melaksanakan PAM May Day, namun kali ini kegiatan Mayday di wilayah Kabupaten Serang dilaksanakan dengan melakukan baksos dan seminar di Pendopo Bupati yang mana wilayahnya merupakan daerah Hukum Polres Serang Kota.  Setelah kegiatan Apel bisa menyesuaikan dengan kegiatan masing-masing, namun kita semua dalam posisi on call sehingga ketika kita dibutuhkan kita selalu dalam keadaan siap.


Tetap jaga kesehatan diri dan selalu waspada walaupun kita sudah divaksin, mengingat Kabupaten Serang masih dalam Zona Orange. - Semoga ibadah kita dibulan suci Ramadhan ini diterima oleh Allah SWT. Kegiatan apel siaga selesai pukul 09.10 WIB, berjalan dengan lancar dan kondusif. (Ngadimin/Amin)

Posting Komentar

0 Komentar